Zanetti: Tak Ada Negosiasi Inter dan Barcelona soal Martinez

Baca Juga

MATA INDONESIA, MILAN – Lautaro Martinez terus dikabarkan akan hengkang ke Barcelona. Wakil presiden Inter Milan, Javier Zanetti membantah semua rumor tersebut.

Martinez disebut menjadi target utama Barcelona di bawah asuhan Ronald Koeman. Blaugrana sedang mencari sosok penyerang tengah menggantikan Luis Suarez, yang santer diberitakan akan bergabung ke Juventus.

Pemain asal Argentina itu dinilai cocok dengan gaya main Barcelona. Selain masih muda, Martinez memiliki kualitas dan teknik yang diyakini bisa menjadi pendulang gol untuk tim asal Katalunya.

Zanetti membantah semua berita yang menyebut sudah ada negosiasi antara Inter dan Barcelona. Legenda Nerazzurri yakin, Martinez betah dan ingin bertahan di Giuseppe Meazza.

“Dalam kasus Martinez, menjadi pemain muda potensial, wajar bagi tim lain tertarik mendatangkannya. Tapi yang saya lihat setiap hari Lautaro ingin bertahan di Italia,” ungkap Zanetti, dikutip dari Football Italia, Rabu 9 September 2020.

“Saat ini, tidak ada negosiasi antara Inter Milan dan Barcelona. Kami bahagia dengan dia dan saya tahu dia juga bahagia di sini. Dia tahu berada di klub hebat dan dia terus berkembang berkat pelatih Antonio Conte,” katanya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Perjuangkan Kesejahteraan Buruh dan Petani, Dani Eko Wiyono Siap Maju Calon Bupati Sleman Melalui Jalur Independen

Mata Indonesia, Sleman - Alumni aktivis 98 sekaligus aktivis yang selalu menyuarakan aspirasi buruh/pekerja Daerah Istimewa Yogyakarta, Dani Eko Wiyono ST. MT ini bertekad maju bakal calon bupati Sleman dalam Pilkada Sleman nanti. Dani menilai, hingga saat ini, mayoritas kehidupan buruh masih sangat jauh dari kata sejahtera. Buruh masih dianggap hanya sebagai tulang punggung ekonomi bangsa tanpa diperjuangkan nasib hidupnya.
- Advertisement -

Baca berita yang ini