MATA INDONESIA, WASHINGTON – Salah satu orang terkaya di muka Bumi, Elon Musk mengungkapkan di akun Twitter-nya bahwa secara keseluruhan ia membayar lebih dari dari 11 miliar USD atau sekitar 158 triliun Rupiah tahun 2021.
“Bagi mereka yang bertanya-tanya, saya akan membayar pajak lebih dari 11 miliar USD tahun ini,” tulis Elon Musk yang merupakan pendiri SpaceX dan mobil listrik Tesla, dalam akun Twitter, melansir Euro News, Senin, 20 Desember 2021.
Awal pekan ini, Senator Demokrat Amerika Serikat (AS), Elizabeth Warren dalam akun Twitter-nya mengatakan, Musk harus membayar pajak dan berhenti membebani orang lain setelah majalah Time menamainya “orang terbaik tahun ini”.
“Kode pajak harus diubah sehingga Person of the Year benar-benar akan membayar pajak dan berhentilah membebani orang lain,” kata Elizabeth Warren yang merupakan pendukung kenaikan pajak pada orang kaya di Negeri Paman Sam.
Menanggapi cuitan Warren, Musk menegaskan bahwa ia akan membayar lebih banyak pajak daripada warga Amerika Serikat mana pun dalam sejarah.
Sebagaimana diketahui, Musk merupakan orang terkaya di dunia dan perusahaannya Tesla bernilai sekitar 1 triliun USD. Selama beberapa pekan terakhir, Musk telah menjual hampir 14 miliar USD saham Tesla.