Tim SAR Turunkan Alat Khusus Cari Korban Longsor di Sukajaya, Bogor

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA-Tiga korban tanah longsor di di Kampung Sinar Harapan, Desa Harkatjaya, Kecamatan Sukajaya, Kabupaten Bogor masih belum ditemukan.

Untuk peroses pencarian Tim SAR rencananya menerjunkan alat khusus untuk mendeteksi benda yang berada di bawah tanah hingga kedalaman 3 meter.

“Hari ini dua alat deteksi khusus kita turunkan untuk membantu. Nama alatnya JTR Ground Sesion Radar, gunanya untuk mendeteksi barang-barang yang tertimbun hingga sedalam 3 meter. Alat ini sudah kita gunakan sejak kemarin,” ujar Kasie Ops dan Siaga Kantor Pencarian dan Pertolongan Bandung.

Alat ini kata dia, akan mendeteksi semua benda, jadi tidak khusus mendeteksi keberadaan tubuh manusia.

Namun, kata Rudi, hingga saat ini kedua alat tersebut belum mampu mendeteksi keberadaan ketiga korban. Sehingga proses pencarian masih akan terus dilakukan.

“Hari ini kurang lebih 104 personel yang terlibat, itu terdiri dari unsur TNI, kemudian Basarnas, Brimob dan relawan SAR lainnya. Waktu pencarian juga ditambah hingga tiga hari ke depan,” katanya.

Berita Terbaru

Apresiasi Profesionalitas Aparat dan Partisipasi Masyarakat Sukseskan Pilkada Papua Damai

Jayapura – Kapolda Papua, Irjen Patrige R Renwarin menyampaikan jajarannya sedang dalam proses menunggu rekomendasi dari Badan Pengawas Pemilu...
- Advertisement -

Baca berita yang ini