MATA INDONESIA, JAKARTA-Raja Belanda, Willem Alexander dan Ratu Maxima Zorreguieta Cerruti membawa 110 perusahaan saat melakukan pertemuan bilateral dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Selasa 10 Maret 2020.
Ini merupakan lawatan Raja Belanda pertama setelah 25 tahun silam. Sementara itu, Ratu Maxima sebelumnya telah mengunjungi Indonesia sebanyak dua kali, yakni pada periode 2012 dan 2015 lalu.
“Memasuki usia 75 tahun Indonesia memiliki komitmen kuat untuk memperkokoh hubungan bilateral dengan Belanda,” kata Jokowi.
Sebuah hubungan yang saling menghormati kedaulatan, integritas, wilayah, saling menghormati dan saling menguntungkan.
“Kunjungan baginda akan dicatat oleh sejarah sebagai kunjungan yang bersahabat, produktif, menatap masa depan, tanpa harus melupakan sejarah masa lalu,” kata Jokowi.
Dalam kesempatan yang sama, Raja Belanda Willem Alexander menegaskan bahwa pertemuan ini menjadi kesempatan penting bagi kedua negara untuk mempererat kerjasama antara Indonesia dan Belanda.
“Saya sangat senang bahwa jajaran pemerintah Belanda bisa bersama saya dalam pertemuan ini,” kata Alexander.
Pemerintah Belanda pun telah membawa 110 perusahaan dalam kunjungannya ke Indonesia untuk membicarakan potensi kerjasama lebih lanjut dengan Indonesia.
“Mereka semua berkomitmen untuk membantu pembangunan di Indonesia. Ini penting untuk menjaga hubungan antara Indonesia dan Belanda di masa depan,” katanya.