Sempat Bangkrut Karena Terlilit Hutang, Begini Kehidupan Ronaldinho Sekarang

Baca Juga

MINEWS, JAKARTA-Mungkin nama Ronaldinho Gaucho sudah tak asing lagi bagi para penggila bola. Legenda tim nasional Brasil ini memang selalu menjadi pembicaraan karena aksi sambanya di lapangan.

Sempat lama hilang dan tak terdengar lagi namanya, karena terlilit hutang dan mengalami kebangkrutan. Kini mantan bintang Paris Saint-Germain dan Barcelona ini baru muncul ke permukaan.

Dirinya kini tinggal bersama dua kekasihnya sekaligus yakni Priscilla Coelho dan Beatriz Souza. Dikutip dari Mirror, Ronaldinho tinggal bersamaan dengan kedua kekasihnya itu di rumah mewahnya yang terletak di Rio de Janeiro. Keduanya diberi kamar berbeda, di mana Ronaldinho bergantian tidur di kedua kamar itu.

Berdasarkan cerita dari Maria Aldenice dos Santos, ibu Priscilla Coelho sang kekasih mengatakan Ronaldinho selalu bersikap adil pada kedua kekasihnya itu. Pemilik satu Ballon d’Or itu selalu memberikan hadiah yang sama persis. Termasuk mengajak keduanya berpergian jika harus melakukan pekerjaan di luar negeri.

Dirumahnya ada dua kamar tidur untuk dia bersama Priscilla, dan kamar lain untuknya bersama Beatriz. Mereka tak pernah tidur bersama. Satu hari bersama Priscilla, hari selanjutnya bersama Beatriz.

“Dia (Ronaldinho, red) memberikan uang yang sama untuk dibelanjakan setiap bulan dan juga hadiah yang sama persis untuk keduanya. Ronaldinho pernah memberi keduanya jam Rolex,” katanya.

Ia mengatakan kemanapun pergi keduanya selalu diajak. Priscilla sering melakukan video call dari belahan dunia lain dan dia menunjukkan kemewahan yang dia dapat. Di setiap kesempatan itu, Beatriz juga ada di dalam kamar hotel. Dan selalu penuh dengan senyum dan tawa.

Berita Terbaru

Kenaikan PPN 1% Tidak Berdampak Negatif: Pemerintah Pastikan Kebutuhan Pokok Masyarakat Terlindungi

Jakarta – Sejumlah pihak menyambut positif rencana kenaikan tarif Pajak Pertambahan Nilai (PPN) sebesar 1% menjadi 12% pada tahun...
- Advertisement -

Baca berita yang ini