RS Siloam dan Konfederasi SBSI DIY Sepakat Kerjasama di Bidang Pelayanan Kesehatan

Baca Juga

MATA INDONESIA, YOGYA-Siloam Hospitals Yogyakarta dan Konfederasi Serikat Buruh Sejahtera Indonesia (SBSI) DIY sepakat bekerjasama di bidang pelayanan kesehatan.

Kesepakatan itu ditandai dengan penandatanganan nota kesepahaman (Memorandum of Understanding/MOU) yang dilakukan CEO Siloam Hospitals Siti Nurtata Rizki dan Ketua Konfederasi Serikat Buruh Sejahtera Indonesia DIY Dani Eko Wiyono, di Siloam Hospitals Yogyakarta, Kamis 23 Juni 2022.

CEO Siloam Hospitals Yogyakarta, Siti Nurtata Rizki, mengatakan, nota kesepahaman ini secara umum akan mengatur mengenai kerja sama pelayanan kesehatan bagi pasien rujukan, meliputi rawat inap, rawat jalan, gawat darurat, pemeriksaan diagnostik, serta konsultasi digital.

Selain itu, kerja sama ini merupakan bentuk kontribusi dari Siloam Hospitals Yogyakarta kepada masyarakat, dalam memperkenalkan dan mempromosikan pelayanan kesehatan dengan kualitas dan mutu yang baik kepada masyarakat.

“Kerja sama ini juga menjadi sebuah komitmen bagi Siloam Hospitals Yogyakarta bisa ikut serta dalam meningkatkan pelayanan kesehatan khususnya di Yogyakarta. Kami bukan hanya sekedar mengobati atau menyembuhkan, tapi juga ingin turut membangun komunitas,” ungkap Siti Nurtata Rizki.

Siti Nurtata menambahkan, kami merupakan rumah sakit tipe c yang memiliki standar kualitas B+, namun menjadi menguntungkan untuk anggota SBSI yang menggunakan BPJS. Karena dari standar mutu pelayanan, dan fasilitas kita jauh lebih baik dari rumah sakit tipe C yang ada di Yogyakarta.

Sementara itu, Ketua Konfederasi SBSI DIY, mengatakan dengan adanya kerjasama ini seluruh anggota SBSI bisa nyaman dalam mendapatkan pelayanan terbaik di Siloam Hospitals Yogyakarta.

“Kami sangat mengapresiasi Siloam Hospitals Yogyakarta sebagai penyedia pelayanan kesehatan terbaik yang menunjukkan kesungguhan dan komitmen dalam memberikan pelayanan terbaik terhadap seluruh anggota serikat buruh di Yogyakarta,” kata Dani Eko.

Reporter: Abraar

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Pemerintah Tingkatkan Upaya Penutupan Situs Judi Online

Jakarta - Pemerintah terus meningkatkan upaya untuk memberantas konten judi online yang marak di berbagai platform digital. Berdasarkan data yang...
- Advertisement -

Baca berita yang ini