PSSI Usahakan Timnas Indonesia Lawan Kroasia dan Yunani

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – PSSI akan mengusahakan lawan uji coba berkualitas untuk Indonesia. Yunani dan Kroasia menjadi bidikan.

Sekjen PSSI, Yunus Nusi sedang menyusun rencana agar timnas Indonesia bisa menghadapi lawan berkualitas di laga uji coba resmi FIFA. Dua lawan yang dibidik adalah Kroasia dan Yunani.

Rencana uji coba itu disiapkan untuk Maret 2022. PSSI sudah melakukan komunikasi demi memuluskan rencana tersebut.

“Untuk FIFA Matchday pada Maret nanti, kami sedang melakukan komunikasi dengan Yunani dan Kroasia,” kata Yunus Nusi.

Jika terealisasi, maka peringkat FIFA Indonesia berpotensi naik dengan menghadapi lawan yang berkualitas seperti Kroasia dan Yunani.

Untuk uji coba pada Januari ini, PSSI sudah mendapatkan lawan untuk timnas Indonesia menghadapi Bangladesh. Rencananya pertandingan digelar dua kali di Bali.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Sambut Hari HAM Ius Humanum Gelar Talk Show soal “Perlindungan Terhadap Pekerja Non Konvensional : Pekerja Rumah Tangga”

Mata Indonesia, Yogyakarta - Dalam rangka menyambut peringatan Hari Hak Asasi Manusia (HAM) yang jatuh pada 10 Desember 2024, kali ini Ius Humanum menyelenggarakan Talkshow dan Diskusi Film dengan Tema, "Perlindungan terhadap Pekerja Non-Konvensional : Pekerja Rumah Tangga" yang bertempat di Pusat Pastoral Mahasiswa Daerah Istimewa Yogyakarta (PPM DIY).
- Advertisement -

Baca berita yang ini