PSG Blak-blakan Tertarik Rekrut Messi Musim Depan

Baca Juga

MATA INDONESIA, PARIS – Setelah mendatangkan Mauricio Pochettino sebagai pelatih, PSG mengalihkan bidikannya untuk merekrut Lionel Messi dari Barcelona musim depan.

Pochettino ditunjuk menggantikan Thomas Tuchel yang dipecat. Setelah mendapatkan pelatih asal Argentina, kini PSG berminat mendatangkan orang Argentina lainnya, Messi.

Kontrak Messi bersama Barcelona habis di akhir musim dan sejak Januari, dia bebas melakukan negosiasi dengan klub mana pun. Meski Barcelona atau calon presiden baru Barcelona dikabarkan akan berusaha sekuat tenaga menahan Messi, sepertinya pemain 33 tahun itu tetap akan hengkang.

Secara terbuka, PSG mengatakan tertarik mendatangkan Messi dan sudah memasukkannya dalam daftar pemain bidikan musim depan.

“Pemain hebat seperti Messi selalu ada di dalam daftar pemain incaran PSG, tapi saat ini bukan waktunya bicara atau bermimpi soal ini,” ujar direktur olahraga PSG, Leonardo, dikutip dari Marca, Selasa 19 Januari 2021.

“Kami duduk di sini dan terus memantau situasi (Messi) dengan seksama. Ada satu kursi kami yang sudah dipesan di meja,” tambahnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Perjuangkan Kesejahteraan Buruh dan Petani, Dani Eko Wiyono Siap Maju Calon Bupati Sleman Melalui Jalur Independen

Mata Indonesia, Sleman - Alumni aktivis 98 sekaligus aktivis yang selalu menyuarakan aspirasi buruh/pekerja Daerah Istimewa Yogyakarta, Dani Eko Wiyono ST. MT ini bertekad maju bakal calon bupati Sleman dalam Pilkada Sleman nanti. Dani menilai, hingga saat ini, mayoritas kehidupan buruh masih sangat jauh dari kata sejahtera. Buruh masih dianggap hanya sebagai tulang punggung ekonomi bangsa tanpa diperjuangkan nasib hidupnya.
- Advertisement -

Baca berita yang ini