MATA INDONESIA, JAKARTA – Menteri Pertahanan (Menhan) RI Prabowo Subianto membentuk satuan Detasemen Kawal Khusus (Denwaslus) di kementerian yang ia pimpin.
Detasemen khusus ini akan bertugas mengawal dirinya dan melakukan pengamanan internal, serta menjadi penyambut tamu VVIP yang datang ke Indonesia.
Jubir Menhan, Dahnil Anzar Simanjuntak, mengatakan Denwaslus ini diisi oleh prajurit TNI, yang bertugas sebagai satuan Jajaran Kehormatan, yang sudah dibentuk sebelumnya.
“Sejak awal di Kementerian Pertahanan memang ada prajurit-prajurit yang ditugaskan oleh Mabes TNI, baik itu dari Angkatan Darat, Angkatan Laut, dan Angkatan Udara untuk ke menjadi grup atau pasukan jajar kehormatan,” kata Dahnil dalam keterangan resminya, Selasa 13 April 2021.
Ia menjelaskan, bahwa Menteri Pertahanan Prabowo meminta secara khusus kepada Markas Besar TNI untuk menyediakan prajurit yang memiliki fisik merepresentasikan personel TNI.
“Artinya, mereka kelihatan gagah, kemudian secara fisik itu merepresentasikan prajurit-prajurit yang kuat dan sebagainya,” ujar Dahnil.
“Hal yang serupa itu juga dilakukan oleh menteri-menteri pertahanan di seluruh dunia ketika Pak Prabowo itu datang berkunjung ke Kementerian Pertahanan di luar negeri,” kata Dahnil menambahkan.