Perhatian! Legenda MU Capek Puji Ronaldo Terus

Baca Juga

MATA INDONESIA, MANCHESTER – Legenda Manchester United, Roy Keane mengaku capek memuji Cristiano Ronaldo terus. Dia menyebut, CR7 memang pemain jenius.

Ronaldo baru saja memecahkan rekor legenda Iran, Ali Daei, sebagai pencetak gol terbanyak sepanjang sejarah laga internasional. Total mantan pemain Real Madrid itu mengemas 111 gol.

Meski sudah menginjak usia 36 tahun, tak terlihat tanda-tanda produktivitas Ronaldo menurun. Bahkan, dia tetap menjadi pencetak gol terbanyak saat tiga musim memperkuat Juventus.

Dengan kondisi fisik yang tetap prima, Ronaldo diyakini bisa menunjukkan kualitasnya lagi bersama MU. Setelah 12 tahun pergi, Ronaldo kembali ke Old Trafford dan mungkin melakoni debut keduanya akhir pekan ini saat menghadapi Newcastle United.

“Ronaldo sosok brilian, luar biasa. Bahkan, saat Irlandia tampil bagus lawan Portugal, Ronaldo tetap tampil bagus. Meski gagal mencetak gol dari tendangan penalti, dia tetap berusaha keras dan akhirnya mencetak dua gol,” ujar Keane, dikutip dari Mirror, Kamis 9 September 2021.

“Gol pertama dia sangat-sangat berani, kemudian gol kedua akurasi sundulannya sangat bagus. Berapa kali harus saya katakan? Dia sosok jenius, saya capek memujinya terus,” katanya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Tinjau TPST Minggir, MenLH Apresiasi Keseriusan Pemkab Sleman Tangani Sampah

Mata Indonesia, Sleman - Menteri Lingkungan Hidup (MenLH) Hanif Faisol Nurofiq meninjau Tempat Pengelolaan Sampah Terpadu (TPST) yang ada di Sendangsari, Kapanewon Minggir, Kabupaten Sleman.
- Advertisement -

Baca berita yang ini