Pemain Inter dan Juventus Diisolasi, Daniele Rugani Positif Virus Corona

Baca Juga

MATAINDONESIA, MILAN – Akhirnya Virus Corona pun hinggap di pemain sepakbola Liga Italia. Tim Inter Milan dan Juventus akan menjalani isolasi setelah pemain Juventus Daniele Rugani dinyatakan positif terkena virus tersebut.

Isolasi kedua tim ini dilakukan setelah Juve dan Inter sempat bertanding di Turin dalam lanjutan Serie A Liga Italia. Rugani sebenarnya tidak bermain dan hanya duduk di bangku cadangan pada laga yang berakhir 2-0 untuk kemenangan Juve.

Meski belum diketahui apakah pemain lainnya terkena, kedua tim harus mengikuti prosedur pencegahan penyebaran covid-19 yang sudah ditetapkan pemerintah Italia.

Inter dalam situs resminya mengatakan penangguhan latihan dan aktivitas sepak bola hingga mendapatkan instruksi dari pemerintah Italia. ”Mengikuti pengumuman Juventus bahwa Daniele Rugani telah dinyatakan positif covid-19, Inter menangguhkan semua kegiatan kompetitif hingga informasi lebih lanjut.”

Juventus secara resmi telah mengumumkan Rugani positif virus corona dan siap mengikuti prosedur isolasi sesuai regulasi pemerintah Italia. ”Juventus saat ini mengaktifkan semua prosedur isolasi yang ditetapkan oleh hukum, termasuk mereka yang telah melakukan kontak dengannya.”

Italia, adalah negara di Eropa yang paling banyak korban virus yang berasal dari Wuhan Cina ini. Kasus positif virus corona di Italia hingga saat ini sudah mencapai 12.462 kasus dengan jumlah kematian 827 orang. (AP)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Optimisme Pemerintahan Prabowo Subianto Mampu Wujudkan Swasembada Pangan Dalam Kurun 2 Tahun

Jakarta - Presiden Prabowo Subianto, menyampaikan keyakinannya bahwa pemerintahannya akan berhasil mewujudkan swasembada pangan dalam dua tahun mendatang, tepatnya...
- Advertisement -

Baca berita yang ini