Peluang Neymar Keluar dari Bayang-bayang Messi dan Ronaldo

Baca Juga

MATA INDONESIA, LISBON – Neymar berpeluang keluar dari bayang-bayang Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi andai bisa membawa PSG juara Liga Champions mengalahkan Bayern Muenchen.

PSG akan menghadapi Bayern di final Liga Champions, Senin 24 Agustus 2020 dini hari WIB di Estadio da Luz. Final ini bisa menjadi pembuktian bagi Neymar bahwa dirinya tak kalah dari Ronaldo dan Messi.

Neymar memang pernah menjuarai Liga Champions bersama Barcelona, tapi kala itu Neymar disebut sebagai ‘pelayan’ Messi. Nama Neymar masih di bawah bayang-bayang Messi sebagai ikon Barcelona.

Banyak yang menduga keputusan Neymar meninggalkan Barcelona karena ingin keluar dari bayang-bayang Messi dan membuktikan bisa tetap sukses tanpa pemain asal Argentina itu.

Di ajang Pemain Terbaik Dunia atau Ballon d’Or, Neymar juga masih di bawah bayang-bayang Ronaldo dan Messi. Pemain asal Brasil tak mampu menembus dua seniornya itu.

Musim ini, Messi dan Ronaldo tak mampu melaju jauh di Liga Champions. Artinya, ini menjadi kesempatan bagi Neymar untuk keluar dari bayang-bayang Messi dan Ronaldo sekaligus ajang pembuktian diri.

“Neymar mungkin pemain paling berbakat yang ada di lapangan. Saya pikir takkan ada yang membantahnya. Dalam hal bakat, tak banyak yang bisa menyentuh Neymar. Hanya Messi dan Ronaldo,” ujar mantan pemain Bayern Muenchen, Owen Hargreaves, dikutip dari The Sun, Minggu 23 Agustus 2020.

“Neymar punya bakat untuk menjadi pemain terbaik di dunia. Mungkin ini sebabnya dia (meninggalkan Barcelona) menuju PSG, untuk membuktikan kemampuan. Kemudian tiba-tiba muncul Mbappe dan hampir melampaui Neymar. Ini panggung besar untuk Neymar. Ini yang dia impikan,” katanya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Disperindag DIY Gelar Pasar Murah di Bleberan Gunungkidul.

Mata Indonesia, Gunungkidul - Dinas Perindustrian dan Perdagangan DIY bekerjasama dengan Dinas Perdagangan Gunungkidul menggelar pasar murah dan Bazar UMKM Mandiri di halaman Balai Kalurahan Bleberan, Playen, Gunungkidul, sebagai upaya untuk menekan inflasi dan mensejahterahakan masyarakat sekitar.
- Advertisement -

Baca berita yang ini