MINEWS, JAKARTA – Pemilu 2019 kali ini tampak begitu meriah karena banyaknya warga yang antusiasme meramaikannya. Tak heran jika Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo mengklaim tingkat partisipasi masyarakat dalam pemilu kali ini mencapai 80 persen.
“Sudah kami prediksikan sejak awal. Pemerintah mengapresiasi tingkat partisipasi masyatakat dalam menggunakan hak politiknya,” ujar Tjahjo dalam keterangan tertulisnya, Kamis 18 April 2019.
Selain itu, apresiasi juga disampaikan Tjahjo kepada TNI, Polri, Satpol PP, dan Linmas uang sudah bersusah payah menjaga ketertiban masyarakat dan lingkungan selama proses tahapan pemilu berlangsung.
“Masyarakat menggunakan hak pilihnya dalam suasana terlindungi di TPS,” kata Tjahjo.
Sementara Ketua KPU RI Arief Budiman berkata, dari pengamatan di lapangan, tingkat keikutsertaan masyarakat benar-benar cukup tinggi dalam pemilu kali ini.
Ia pun menargetkan, partisipasi masyarakat akan mampu mencapai target sebesar 77,5 persen, termasuk pemilu yang digelar di luar negeri.
“Kalau di pemilih di luar negeri saat ini sudah di atas 65 persen,” kata Arief.