Malaysia Open 2022: Fadia/Apriyani Melaju, Putri KW Angkat Koper

Baca Juga

MATA INDONESIA, KUALA LUMPUR – Hasil positif diraih ganda putri Siti Fadia Silva Ramadanti/Apriyani Rahayu. Mereka melangkah ke babak kedua Malaysia Open 2022 Super 750.

Bertanding di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Selasa 28 Juni siang, Apri/Fadia sempat dibuat ketar-ketir di gim pertama. Mereka harus menjalani setting sebelum mengunci kemenangan. Penyesuaian lapangan dan lawan yang bermain bagus menjadi penyebab Apri/Fadia belum maksimal di awal laga.

“Di gim pertama tadi sempat ramai juga karena mereka bermain cukup bagus dan kita masih menyesuaikan kondisi lapangan. Di gim kedua kita sudah tahu arah angin, bola dan pukulan lawan jadi lebih ok mainnya,” ujar Fadia.

Apri/Fadia mengaku sudah menyiapkan strategi yang sesuai dengan lapangan yang berangin tetapi di awal laga tetap saja mereka kaget dengan kondisinya.

“Kita tadi menyiapkan karena kemarin di latihan sudah terasa kan ada angin. Jadi tadi masih enakin pukulan dan pola bermain. Tidak terlepas dari sana,” timpal Apriyani.

“Di awal-awal sempat kaget juga karena arah anginnya berubah-ubah. Antisipasinya harus cepat, pintar-pintar menempatkan bola jangan sampai yang ujung-ujung banget karena bisa keluar dan fatal akibatnya,” ucapnya.

Ganda putri Jepang Nami Matsuyama/Chiharu Shida akan menjadi lawan berikutnya bagi peraih medali emas SEA Games 2021 Vietnam ini di babak 16 besar. Apri/Fadia mengatakan mereka harus siap capek.

“Persiapan melawan Matsuyama/Shida yang pasti harus makan banyak dan tidur enak. Yang pasti harus siap capek semuanya termasuk mental dan pikiran. Juga kalau pola sudah terbaca harus cepat ganti dan konsisten,” ujar Apriyani.

Di laga lain, Putri Kusuma Wardani harus terhenti di tangan pebulutangkis Denmark Line Højmark Kjaersfeldt. Putri kalah 14-21, 21-10, 16-21.

Sementara ganda campuran Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati lolos ke babak kedua usai menang atas pasangan Hong Kong, Chang Tak Ching/Ng Wing Yung 23-21, 8-21, 21-18.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Presiden Prabowo Tegaskan Tidak Ada Tempat untuk Judi Online di Indonesia

Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, menegaskan komitmennya untuk memberantas judi online di tanah air. Pihak Istana melalui Menteri Sekretaris...
- Advertisement -

Baca berita yang ini