Liga 1 Ditunda, Persib Tetap Lanjutkan Latihan

Baca Juga

MATA INDONESIA, BANDUNG – PSSI memutuskan menunda rencana melanjutkan Liga 1 dan Liga 2 2020 pada 1 Oktober. Persib menghormati keputusan tersebut dan tetap melanjutkan latihan.

PSSI terpaksa menunda melanjutkan Liga 1 dan Liga 2 pada 1 Oktober karena tidak mendapat izin keramaian dari kepolisian. Setelah mengadakan pertemuan dengan Kemenpora, PSSI akhirnya resmi menunda melanjutkan kompetisi.

Tidak diketahui pasti sampai kapan penundaan tersebut, tapi PSSI berharap kepolisian bisa memberikan izin pada November mendatang dengan berbagai pertimbangan.

Sementara itu, kepolisian tidak memberikan izin keramaian karena masih tingginya kasus penularan Covid1-19 di Indonesia.

“Sudah resmi memang satu bulan? Ya kalau begitu sebulan ini kita harus tetap ikutin. Istilahnya melakukan persiapan kalau emang benar satu bulan itu,” kata Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono, dikutip dari Simamaung, Rabu 30 September 2020.

“Dampaknya pasti ada kerugian, tapi kan kita menghormati keputusan dari kepolisian bahwa pastinya ada pertimbangan tersendiri kenapa tidak diizinkan untuk dilaksanakannya pertandingan tanggal 1 nanti,” tambahnya.

“Kami pasti tetap berlatih, tidak mungkin diliburkan. Karena kalau tidak latihan kondisi pemain turun. Satu bulan sudah pasti tetap latihan,” ujarnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Kemenkomdigi Lantik Pejabat Baru, Momentum Penting Perkuat Keamanan Ruang Digital dari Judi Online

Jakarta – Anggota Komisi I DPR RI, Okta Kumala Dewi berharap pelantikan pejabat baru di Kementerian Komunikasi dan Digital...
- Advertisement -

Baca berita yang ini