Lampard Keluhkan Jadwal Padat Premier League

Baca Juga

MATA INDONESIA, INTERNASIONAL – Pelatih Frank Lampard mengeluhkan jadwal padat yang harus dilakoni timnya di laga Premier League. Lampard menilai, akan membahayakan kondisi pemainnya jika harus bermain dua kali dalam 48 jam!

The Blues akan melakoni laga kontra Arsenal pada Boxing Day di Emirates Stadium akhir pekan ini, sebelum menjamu Aston Villa di Stamford Bridhe pada Senin (28/12). Sementara Villa akan menjamu Crystal Palace pada Boxing Day sebelum perjalanan ke London Barat.

Baik Chelsea maupun Aston Villa sejatinya telah meminta pertandingan nanti setidaknya diundur satu hari atau pada Selasa (29/12). Akan tetapi permintaan tersebut ditolak pihak berwenang.

“Ini dua pertandingan dalam 48 jam, dan itu merupakan poin penting bagi kami karena ada tim lain yang menantang di puncak klasemen yang memainkan dua pertandingan dalam waktu tiga hari. Manchester United, Tottenham Hotspur, dan Liverpool, mereka semua memainkan dua pertandingan dalam tiga hari.” tutur Lampard

“Ini kontraproduktif untuk kualitas Premier League. Itu merupakan risiko bagi pemain jika mereka akan memainkan kedua pertandingan di olahraga elit kelas atas, semua orang tahu itu,” sambung Lampard, melansir Sportsmole, Sabtu, 26 Desember 2020.

“Kami bermain melawan Arsenal pada Boxing Day dan harus menghadapi Manchester City pada Minggu. Aston Villa ingin bermain pada Selasa, menginginkan hari ekstra dan begitu pula kami. Sayang, kami ditolak oleh Premier League dan penyiar,” lanjutnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Stok Energi dan BBM Aman Selama Libur Tahun Baru 2025

Jakarta – Pemerintah melalui Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) memastikan distribusi energi tetap terjaga selama perayaan Natal...
- Advertisement -

Baca berita yang ini