MATA INDONESIA, JAKARTA – Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Arief Budiman dinyatakan positif terinfeksi Covid-19.
Menurut catatan perjalanan, Arief sebelum terpapar virus tersebut, sempat melakukan kunjungan dinas ke Makassar, Sulawesi Selatan.
“Kunjungan terakhir ke Depok dan Makassar. Di Makassar ke Unhas,” kata Komisioner KPU Viryan Azis, Sabtu 19 September 2020.
Di Makassar, Ketua KPU Sulsel Faisal Amir juga positif Covid-19. Namun, belum diketahui siapa orang yang pertama memaparkan virus tersebut.
“Itu yang belum tahu, siapa yang tertular siapa yang menularkan,” ujar Viryan.
Meski begitu, Arief disebutnya tak mengalami gejala yang mengindikasikan terinfeksi Covid-19. Beberapa di antaranya, seperti sesak nafas, batuk, dan panas.
Sementara Arief menjelaskan, dirinya menjalani tes usap atau swab test pada Kamis 17 September, sebagai syarat untuk menghadiri rapat di Istana Bogor pada Jumat .