MATA INDONESIA, SURABAYA – Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa mengundang enam pemain timnas Indonesia U-16 asal Jawa Timur yang baru saja menjuarai Piala AFF U-16 di Sleman.
Timnas Indonesia U-16 menjadi juara usai mengalahkan Vietnam dengan skor 1-0, Jumat 12 Agustus 2022 di Stadion Maguwoharjo. Ini adalah ulangan prestasi serupa di 2018 saat dilatih Fakhri Husaini.
Ada enam pemain timnas Indonesia U-16 yang berasal dari Jawa Timur, yakni Muhammad Narendra Tegar Islami asal Kota Mojokerto, Muhammad Rizki Afrizal asal Blitar, Arkhan Kaka Putra asal Blitar, Andhika Putra Setiawan asal Tulungagung, Figo Dennis Saprutananto asal Kota Probolinggo dan M Hanif Ramadhan asal Bangil, Kabupaten Pasuruan.
“Alhamdulillah Timnas kita membawa harum nama Indonesia di Piala AFF U-16. Kami semua dari Jatim ikut bangga karena di dalamnya ada enam pemainnya berasal dari Jatim. Kepada semua pemain asal Jawa Timur, saya tunggu di Grahadi,” ujarnya.
“Kami harap prestasi ini tidak hanya berhenti di sini. Tapi pemain Jatim yang tergabung dalam timnas dan atlet-atlet Jatim lainnya terus berprestasi di kancah internasional lainnya, seperti Olimpiade atau untuk sepak bola bisa berprestasi di Piala Dunia,” katanya.