Guardiola Nyesal Nggak Jual Sancho?

Baca Juga

MATA INDONESIA, MANCHESTER – Pelatih Manchester City, Pep Guardiola mengaku tak menyesal menjual Jadon Sancho ke Dortmund. Dia mengaku bahagia saat ini pemain 20 tahun itu berkembang jadi pemain hebat.

Sancho, yang merupakan produk asli akademi City, meninggalkan Stadion Etihad pada 2017 ke Dortmund. Sejak itu, dia berkembang menjadi salah satu pemain muda terbaik di Eropa.

Sancho akan menghadapi mantan klubnya di perempatfinal Liga Champions pada April mendatang. Guardiola mengaku bahagia melihat pemain asal Inggris itu berkembang menjadi pemain bagus meskipun tak lagi bersama City.

“Saya sudah katakan berkali-kali, melepas Sancho bukan sebuah penyesalan. Dia yang mengambil keputusan. Dia pemain bagus. Selamat, dia berkembang menjado pemain bagus,” ujar Guardiola, dikutip dari Sky Sports, Minggu 21 Maret 2021.

“Dia pemain tim nasional dengan kualitas besar dan tampil bagus bersama Dortmund. Kami inginnya dia bertahan lebih lama, tapi dia yang menginginkan pindah. Ketika seseorang memutuskan ingin hengkang, yang bisa kami lakukan adalah mengizinkannya,” katanya.

“Saya doakan yang terbaik untuk dia, kecuali saat dia bermain lawan kami. Tidak ada penyesalan sama sekali. Jika Sancho bahagia, saya juga bahagia,” ungkapnya.

Saat itu Sancho sama sekali belum pernah tampil bersama tim utama City. Kemudian, Dortmund menggaetnya senilai 8 juta Poundsterling.

“Kami akan berhadapan dengannya dan akan berusaha mengontrolnya. Kami tahu kualitasnya, semua orang tahu. Kualitas Dortmund ada di semua sisi. Mereka tim kuat,” ujarnya.

Sancho saat ini masih menepi karena cedera betis, tapi diprediksi sudah fit ketika bertanding lawan City pada leg pertama 6 April.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Flu Singapura Tak Ditemukan di Bantul, Dinkes Tetap Waspadai Gejala yang Muncul

Mata Indonesia, Bantul - Dinkes Kabupaten Bantul menyatakan bahwa hingga akhir April 2024 kemarin, belum terdapat kasus flu Singapura yang teridentifikasi. Namun, Dinkes Bantul tetap mengimbau masyarakat untuk tetap waspada. "Kami belum menerima laporan terkait kasus flu Singapura di Bantul. Kami berharap tidak ada," ujar Agus Tri Widiyantara, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Bantul, Sabtu 4 Mei 2024.
- Advertisement -

Baca berita yang ini