Gaji Ozil di Fenerbahce Kecil, tapi Bonusnya Fantastis

Baca Juga

MATA INDONESIA, ISTANBUL – Mesut Ozil memilih melanjutkan karier bersama Fenerbahce. Pemain asal Jerman itu hanya mendapat bayaran 20 persen dari yang diterimanya di Arsenal.

Ozil sepakat memutus kontraknya bersama Arsenal demi pindah ke Fenerbahce. Pasalnya, pemain 32 tahun itu tak didaftarkan ke skuat The Gunners di Liga Premier Inggris dan Liga Europa.

Meski belum diumumkan secara resmi, Ozil sudah berada di Istanbul dan tinggal menandatangani kontrak yang dikabarkan berdurasi tiga setengah tahun.

Bersama Fenerbahce, Ozil hanya mendapat bayaran 67 ribu Poundsterling per pekan. Di Arsenal, dia mendapat bayaran 350 ribu Poundsterling. Total, mantan pemain Real Madrid itu mengalami 80 persen penurunan gaji.

Bahkan, gaji Ozil di Fenerbahce lebih kecil dari Cedric Soares di Arsenal yang mengantongi gaji 75 ribu Poundsterling per pekan.

Meski gajinya kecil, Ozil masih bisa meraup banyak cuan. Dia bisa mengantongi bonus 670 ribu Poundsterling. Ditambah lagi bonus ekstra 445 ribu Poundsterling jika bisa membawa Fenerbahce juara Liga Turki untuk pertama kalinya sejak 2014.

Selain itu, Ozil juga bisa mendapat tambahan bonus sebesa 222 ribu Poundsterling jika bisa meloloskan Fenerbahce ke penyisihan grup Liga Champions. Saat ini Fenerbahce ada di puncak klasemen bersama dengan Besiktas.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Jelang Hari Buruh Sedunia, Polda DIY Serahkan Bantuan Sembako

Mata Indonesia, Yogyakarta – Memperingati Hari Buruh Sedunia, Kapolda DIY Irjen Pol Suwondo Nainggolan, S.I.K., M.H., menyerahkan bantuan sembako kepada Koperasi Konsumen Persatuan Buruh DIY di Gedung Pertemuan Bumi Putera Yogyakarta, Pakualaman, Kota Yogyakarta, Selasa (30/4/2024).
- Advertisement -

Baca berita yang ini