Dirawat di Singapura, Ternyata Ini Penyakit yang Diderita Rossa

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Kabar tak mengenakkan datang dari penyanyi Rossa. Penyanyi bersuara emas itu tengah terbaring lemah di salah satu rumah sakit di Singapura.

Informasi ini diketahui dari sebuah unggahan di akun Instagram Rossa pada Rabu, 13 Maret 2019. Dalam unggahan foto tersebut terlihat pelantun lagu ‘Tegar’ itu sedang dirawat di sebuah kamar rumah sakit.

Diketahui penyanyi kelahiran Sumedang ini dirawat di Gleneagles Hospital. Bersama unggahan foto itu, ia menuliskan pesan singkat untuk para fansnya.

“Makasih doanya semua. Maaf gak bisa reply satu2

Aku istirahat bentar ya, insya Allah cepat kembali beraktifitas,” tulis teman duet Afgan itu pada caption foto.

Menurut sang manajer, Gema Sakti, Rossa menderita sakit maag akut lantaran cara diet yang kurang baik. Ungkapan prihatin dan doa netizen pun membanjiri akun Instagramnya.

“Cepat sembuh teteh @itsrossa910,” tulis @timor4878.

“Get well soon,” komentar akun @claudelle_clarynn1026.

Berita Terbaru

Tuntutan Kenaikan UMK 7-8 Persen Ditolak, Serikat Pekerja Kulon Progo Kecewa

Mata Indonesia, Kulon Progo - Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Sri Sultan Hamengku Buwono X, resmi mengumumkan Upah Minimum Kabupaten/Kota (UMK) tahun 2025 pada Rabu, 18 Desember 2024. Penetapan ini mengacu pada Keputusan Gubernur DIY Nomor 483/KEP/2024 dan Nomor 484/KEP/2024.
- Advertisement -

Baca berita yang ini