Barcelona Cetak Lima Gol, Koeman Tak Puas

Baca Juga

MATA INDONESIA, BARCELONA – Barcelona mengalahkan Real Betis dengan skor 5-2. Mencetak lima gol ke gawang Betis tak membuat Ronald Koeman puas.

Berlaga di Camp Nou, Sabtu 7 November 2020, lima gol Barcelona dicetak Ansu Fati, Antoine Griezmann, Lionel Messi (2), dan Pedri. Sementara dua gol Betis dicetak Antonio Sanabria dan Loren Moron.

Barcelona tampil dominan dengan penguasaan bola mencapai 59 persen. Blaugrana melepaskan 17 tendangan ke gawang dimana 10 di antaranya tepat sasaran. Artinya, ada lima tendangan tepat sasaran yang tak berujung gol.

Griezmann adalah sosok yang beberapa kali mendapat peluang tapi gagal mencetak gol. Termasuk ketika pemain asal Prancis itu gagal mencetak gol dari tendangan penalti setelah bola hasil sepakannya melenceng.

“Kami pantas menang dan juga harusnya bisa unggul lebih dari satu gol di babak pertama. Kami punya banyak peluang dan gagal mencetak gol dari tendangan penalti,” ungkap Koeman, dikutip dari Marca, Minggu 8 November 2020.

“Kami mengakhiri babak pertama dengan skor imbang 1-1, tpai di babak kedua semangat juang tim terus terjaga dan akhirnya bisa mencetak empat gol tambahan. Bahkan, seharusnya bisa lebih dari lima gol,” tambahnya.

“Saya senang dengan penampilan Griezmann. Dia gagal menendang penalti dan tidak mampu memanfaatkan beberapa peluang yang didapat. Dia tidak beruntung. Secara mental itu bisa berpengaruh. Tapi dia percaya diri dan akhirnya mencetak gol,” katanya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Pencegahan TPPO di Jogja Diperkuat, Gugus Tugas Dibentuk Kurangi Kasus

Mata Indonesia, Yogyakarta - Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) semakin menjadi perhatian serius di Indonesia, termasuk di Kota Yogyakarta. Korban TPPO seringkali berasal dari kalangan Pekerja Migran Indonesia (PMI), yang terjerat dalam kasus perdagangan manusia akibat berbagai faktor risiko.
- Advertisement -

Baca berita yang ini