Alami Penurunan Kursi, Hamzah Haz Khawatir Nasib PPP di 2024 Bakal Hancur?

Baca Juga

MINEWS, JAKARTA-Politikus senior Partai Persatuan Pembangunan (PPP) angkat bicara soal elektabilitas PPP yang semakin menurun. Dia khawatir PPP tidak akan mampu bersaing dalam Pemilu 2024 nanti.

“Dari 58 kursi (jumlah perolehan kursi DPR RI), 39 kursi, dan yang terakhir 19 kursi. Bagaimana nanti pemilu 2024? saya nggak tahu bagaimana,” kata Hamzah dalam acara Silahturahmi Tokoh dan Senior PPP di Jalan Patra Kuningan XV, Kuningan, Jakarta Selatan, Minggu 17 November 2019.

Ia mengatakan di DKI Jakarta, DPRD-nya dari 10 kursi tinggal 1 kursi. Pusatnya tidak ada, padahal DPP ini di Jakarta.

Hamzah juga bercerita kekhawatirannya kepada PPP semakin memuncak ketika dua penggantinya mengalami musibah. Dia pun mencontohkan mantan Ketum PPP Suryadharma Ali dan M Romahurmuziy yang tersandung kasus korupsi.

“Ini saya tidak mengerti, bagaimana jadinya apa yang sudah saya rintis, semua tidak dapat diteruskan. Bahkan yang sedihnya, dua pengganti saya dapat musibah,” katanya.

Meski kecewa, Hamzah ingin agar PPP bisa bangkit kembali seperti dulu. Dia mengaku akan memberikan dukungan kepada PPP.

“Bagi saya, ini sebenarnya kalau begini habis PPP lama-lama. Mau bagaimana menghidupkan roh PPP ini kembali. Tapi kata saya, silakan, saya fasilitas. Kata saya, sisa hidup saya, hanya tinggal menghadap ke Allah,” katanya.

Berita Terbaru

Peran Sentral Santri Perangi Judol di Era Pemerintahan Prabowo-Gibran

Jakarta - Kalangan santri dianggap menjadi salah satu elemen bangsa yang mampu terlibat aktif dalam pemberantasan Judi Online yang...
- Advertisement -

Baca berita yang ini