Akhirnya Arab Saudi Cabut Larangan Bepergian Warganya ke Indonesia

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Pemerintah Arab Saudi mencabut larangan bepergian (travel ban) bagi warga negaranya ke Indonesia. Keputusan ini mendapat sambutan positif dari Kementerian Luar Negeri RI.

Akun Twitter resmi Kementerian Luar Negeri RI (Kemenlu RI) @Kemlu_RI pada Selasa 7 Juni 2022 menulis:

“Indonesia menyambut baik keputusan otoritas Saudi untuk mencabut kebijakan larangan bepergian (travel ban) warganya ke Indonesia.”

Juru bicara Kemenlu RI Teuku Faizasyah menjelaskan, Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi sempat melakukan pembicaraan dengan mitranya di Arab Saudi. Mengenai travel ban bagi warga negara Arab Saudi ke Indonesia.

Selain itu, Retno juga melakukan komunikasi dengan Duta Besar Arab Saudi (Dubes Arab Saudi) untuk Indonesia di Jakarta.

“Ibu Menlu sebelumnya sudah berbicara dengan mitranya, demikian juga dengan Dubes Saudi di Jakarta, menjelaskan posisi Indonesia,” ujar Faizasyah.

Sebelumnya pemerintah Arab Saudi menerapkan travel ban atau larangan bepergian bagi warga negaranya ke Indonesia. Alasan saat itu pemerintah Arab Saudi yakin kondisi Covid-19 di Indonesia dan beberapa negara masih dalam kondisi rawan.

Kementerian Luar Negeri bersama Kedutaan Besar RI di Arab Saudi sudah menyampaikan bahwa Indonesia berhasil menekan angka penularan Covid-19 di dalam negeri.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Flu Singapura Tak Ditemukan di Bantul, Dinkes Tetap Waspadai Gejala yang Muncul

Mata Indonesia, Bantul - Dinkes Kabupaten Bantul menyatakan bahwa hingga akhir April 2024 kemarin, belum terdapat kasus flu Singapura yang teridentifikasi. Namun, Dinkes Bantul tetap mengimbau masyarakat untuk tetap waspada. "Kami belum menerima laporan terkait kasus flu Singapura di Bantul. Kami berharap tidak ada," ujar Agus Tri Widiyantara, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Bantul, Sabtu 4 Mei 2024.
- Advertisement -

Baca berita yang ini