Seputar Meninggalnya Melisha Sidabutar, Peserta Indonesian Idol yang Meninggal di Usia Muda

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Kabar meninggalnya Melisha Sidabutar, peserta Indonesian Idol Special atau Season 11 menyorot perhatian publik. Melisha menghembuskan nafas terakhirnya di usianya yang masih muda, yakni 19 tahun.

Sosok Melisha sendiri mewarnai Indonesian Idol Special, namun ia hanya sampai tahap eliminasi 3. Menurut informasi, ia meninggal pada Selasa 8 Desember 2020 sore karena jantung.

Berikut beberapa informasi yang dihimpun Minews.id terkait meninggalnya Mekisha Sidabutar:

1. Kabar duka ini dibagikan oleh tetangga Melisha.

Ellysia Belinda melalui unggahan Instagram Story-nya mengungkap kalau Melisha telah wafat pada 8 Desember. Keluarganya sempat tak percaya karena Melisha pergi begitu cepat di usianya yang masih 19 tahun.

“Melisha dipanggil Tuhan, jujur sedih banget. Ini keluarga belum bisa terima. Kita doakan ketabahan dan penyertaan Tuhan menyertai keluarga Sidabutar. Amin,” tulis Ellysia. “Iya guys, gue percaya doa-doa kalian menguatkan mereka juga! Keluarganya, mama papanya, Melitha, kokonya, diberi ketabahan dan kekuatan.”

2. Penyebab kematian karena ada pembengkakan di jantungnya.

Ia menuturkan, setelah difoto rontgen, ditemukan ada pembengkakan di jantungnya. “Jadi emang udah lemas dari pagi atau kemarin (ga tahu jelasnya ya guys). Terus mamanya cerita, mau dibawa ke RS dari kemarin, cuma Melisha bilang gak usah takut covid. Akhirnya hari ini benar-benar lemes,” tulisnya.

Menurut Ellysia, di hari yang sama sebelum meninggal, gadis itu dibawa ke RS THB dan ke RS Citra. “Tapi di RS Citra gak ada alat CPR, yang buat kagetin detak jantung. Dan jam 5 tadi sudah ada surat keterangan dari dokter telah tiada,” ujarnya.

3. Rumah Melisha didatangi pelayat.

Ellysia kemudian mengunggah video situasi terkini di rumah duka. Terlihat para pelayat berdatangan ke rumah Melisha yang memiliki saudara kembar bernama Melitha, yang juga mengikuti audisi Indonesian Idol tapi tidak lolos. “Ini keadaannya saat ini. Setelah dimandikan, sedang didoakan bersama,” tulis Ellysia.

4. Kesedihan saudara kembarnya, Melitha Sidabutar.

Saudara kembarnya, Melitha Sidabutar, yang paling terpukul atas kematian kakaknya. Ia mengunggah foto-foto kebersamaan mereka di Instagram Storynya, Rabu subuh, 9 Desember 2020 untuk menuliskan perpisahan.

Foto-foto yang diunggah berurutan itu mengungkapkan perasaannya terdalam mengenai saudara kembarnya, Melisha, yang terhenti langkahnya di tahap eliminasi 3 dan ditayangkan semalam. Setiap foto diberikan kesan yang jika dilihat lengkap dan berurutan menjadi cerita kedekatan saudara kembar identik itu.

“Dia orang tercantik yang pernah aku temui. Orang terbaik yang pernah aku kenal. Orang yang paling aku sayang. Terhebat yang pernah aku temui. I love you so much, Kak. Bagaimana aku hidup tanpamu, kan. Tuhan Yesus sayang banget yah sama Kakak. Love you. I love you, always,” tulis Melitha Sidabutar.

 

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Melitha Sidabutar (@melithatricia)

5. Ucapan duka dari para juri Indonesian Idol.

Kabar duka tersebut menjadi kesedihan sendiri untuk keluarga besar Indonesia Idol. Banyak yang tak menyangka akan kepergian Melisha, termasuk para juri yang kala itu berhadapan langsung dengan Melisha.

Mereka turut memberi ucapan belasungkawa di media sosial masing-masing. Ari Lasso mengungkap ucapan dukacita untuk seluruh keluarga yang ditinggalkan Melisha dalam Instagram story-nya.

“Selamat jalan @melishapricilla @indonesianiidolid Istirahat tenang #idolspeciaseason. Dukacita mendalam untuk seluruh keluarga Tuhan menguatkan,” tulis Ari Lasso dalam Instagram story-nya pada Rabu 9 Desember 2020.

Kemudian Anang Hermansyah menuliskan, “Beautiful soul is never forgotten, keluarga besar Indonesia Idol turut berduka cita atas berpulangnya Melisha Sidabutar, kontestan top 35 #IdolSpecialSeason. Rest In Peace Melisha @melishapricilla,” tulis Anang.

Rossa juga ikut mengucapkan belasungkawa lewat akun Instagram-nya. “Rest in peace dear Melish,” tulis Rossa dengan emot nangis dan cinta.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Siap Amankan Natal dan Tahun Baru, GP Ansor Gunungkidul Siagakan 300 Anggota.

Mata Indonesia, Gunungkidul - Ketua PC Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kab. Gunungkidul, Gus H. Luthfi Kharis Mahfudz menyampaikan, dalam menjaga Toleransi antar umat beragama dan keamanan wilayah. GP Ansor Gunungkidul Siagakan 300 Anggota untuk Pengamanan Nataru di Berbagai Wilayah di Kab. Gunungkidul.
- Advertisement -

Baca berita yang ini