MATA INDONESIA, JAKARTA – Bahasa Inggris hingga saat ini masih menjadi bahasa internasional. Penggunaan bahasa ini hampir merata di setiap negara. Malah ada beberapa negara yang menjadikan bahasa ini sebagai bahasa utama mereka.
Saat ini ada sekitar 400 juta orang yang menjadikan bahasa ini sebagai bahasa sehari-hari dan masih ada 2 miliar orang yang sedang mempelajari dan menjadikan bahasa ini sebagai bahasa kedua. Ini berarti bahwa ada sekitar 2,4 milyar orang di dunia yang menggunakan Bahasa Inggris. Padahal sebelumnya, bahasa-bahasa lain seperti Yunani, Latin, dan Prancis juga menjadi bahasa Internasional. Itulah mengapa kamu dapat menemukan berbagai dokumen pra-abad ke-16 yang menggunakan bahasa-bahasa tersebut.
Lalu, kenapa Bahasa Inggris menjadi bahasa yang paling banyak digunakan?
1. Bahasa Inggris Merupakan Bahasa Tertua di Dunia
Sebagai bahasa yang paling tua tentu akan banyak sekali bahasa yang menggunakan bahasa ini. Pada kenyataannya memang banyak negara yang menggunakan Bahasa Inggris sebagai bahasa nasional. Salah satu contohnya adalah Amerika
2. Bahasa Inggris Memiliki Banyak Kosa Kata
Bahasa Inggris termasuk bahasa yang mempunyai kosakata yang sangat banyak. Selain itu perkembangan kosakata bahasa Inggris juga sangat pesat. Perusahaan internet terbesar google mengatakan bahwa bahasa Inggris memiliki perkembangan kosa kata setidaknya 8.500 kata pertahun. Saat ini bahasa Inggris sudah memiliki lebih dari 1.022.00 kata.
3. Mudah Dipelajari
Mungkin kita orang Indonesia merasa bahasa Indonesia yang paling mudah untuk dipelajari. Tapi bayangkan jika orang Inggris harus mempelajari bahasa Indonesia pasti akan sangat sulit karena lidah mereka tidak sesuai.
4. Inggris Paling Banyak Menjajah di Dunia
Hubungan menjajah dengan bahasa adalah saat negara Inggris menjajah negara Indonesia secara otomatis mereka akan menyebarkan bahasa Inggris ke Indonesia. Jika misalnya Inggris menjajah 100 negara maka 100 negara tersebut paling tidak sudah mengerti bahasa Inggris.
5. Negara Inggris Adalah Negara Maju
Mungkin anda bertanya apa hubungannya negara maju dengan bahasa internasional? Jawabnya adalah karena negara maju banyak menciptakan penemuan baru, dan juga menjadi pusat ekonomi.
Reporter : Syifa Ayuni Qotrunnada