Komitmen Kuat Pemerintah Pastikan PON XXI Aceh-Sumut Berjalan dengan Baik

Baca Juga

Oleh: Zulfuadi Harahap         

Pemerintah memiliki komitmen yang sangat kuat untuk dapat memastikan pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI di Aceh-Sumut (Sumatera Utara) bisa berjalan dengan baik dan sukses.

PON XXI di Aceh dan Sumatera Utara menjadi ajang olahraga terbesar di Indonesia yang mempertemukan atlet-atlet dari seluruh pelosok Nusantara. Pemerintah memiliki tanggung jawab besar untuk memastikan seluruh rangkaian acara berjalan lancar dan sukses.

Melalui komitmen yang kuat, pemerintah telah mengambil berbagai langkah strategis guna menjamin bahwa PON XXI tidak hanya menjadi ajang kompetisi olahraga, tetapi juga mencerminkan kesiapan dan kemampuan Indonesia dalam menyelenggarakan acara besar.

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono memastikan bahwa semua fasilitas yang digunakan dalam ajang Pekan Olahraga Nasional telah memenuhi standar dan siap menampung seluruh atlet dari berbagai wilayah di Indonesia.

Berbagai fasilitas penting yang akan menjadi venue pertandingan dipastikan sudah sangat siap digunakan dan telah memenuhi standar. Pemerintah mengharapkan agar semua fasilitas yang menjadi pusat kompetisi mampu mendatangkan kenyamanan dan terus menjunjung kualitas bagi para atlet.

Senada, Penjabat (Pj) Gubernur Aceh, Bustami menambahkan bahwa komitmen kuat Pemerintah Daerah (Pemda) setempat untuk mendukung penuh seluruh proses mulai dari persiapan hingga pelaksanaan benar-benar dengan langkah konkret.

Pihak pemerintah Aceh terus bekerja keras untuk memastikan supaya seluru fasilitas dan infrastruktur siap digunakan. Bukan hanya itu, wilayah berjuluk Negeri Rencong tersebut juga sudah siap untuk menyambut para tamu dan atlet dari seluruh provisi di Indonesia dengan penuh kehormatan.

Di sisi lain, Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Kemenpora, Surono mengatakan bahwa adanya renovasi hingga sebanyak 18 arena olahraga di Provinsi Aceh merupakan sebuah bukti nyata dari bagaimana komitmen sangat kuat pemerintah untuk menyukseskan PON XXI Aceh-Sumut pada 8 hingga 20 September 2024.

Gelaran Pekan Olahraga Nasional ke-21 itu sendiri merupakan sebuah multievent empat tahun sekali yang sekaligus menjadi tonggak sejarah baru dalam pengembangan prestasi olahraga nasional, lantaran berlangsung di dua provinsi sekaligus.

Dengan begitu, maka berbagai pihak sangat mengharapkan bahwa pelaksanaan PON XXI Aceh-Sumut akan mampu berdampak secara jangka panjang bagi pembangunan daerah, khususnya di kedua daerah yang melaksanakannya.

Bagaimana bukti nyata dari betapa kuatnya komitmen pemerintah adalah dengan merenovasi hingga sebanyak 18 arena di Aceh. Upaya tersebut tidak hanya sekedar bertujuan untuk menyukseskan Pekan Olahraga Nasional saja, namun sekaligus memastikan bahwa seluruh infrastruktur yang dibangun dapat dimanfaatkan untuk berbagai kegiatan olahraga lainnya di masa mendatang.

Pemerintah, baik pusat dan daera juga telah menjalin koordinasi dan berkomitmen untuk menganggarkan pembangunan dan merenovasi infrastruktur olahraga yang dibutuhkan sehingga kedua provinsi itu memiliki fasilitas yang bahkan berstandar internasional.

Sebagai informasi, untuk 18 arena yang mendapatkan renovasi dan pembangunan yakni pada Stadion Harapan Bangsa, lapangan tenis, stadion bola basket dan berbagai fasilitas lainnya untuk menunjang PON.

Salah satu bukti nyata komitmen pemerintah terlihat dalam pembangunan dan perbaikan infrastruktur di Aceh dan Sumatera Utara. Berbagai venue olahraga dibangun dan direnovasi sesuai standar internasional untuk memastikan kenyamanan dan keamanan atlet serta penonton.

Tidak hanya itu, fasilitas pendukung seperti penginapan, transportasi, dan sarana kesehatan juga ditingkatkan untuk mendukung kelancaran penyelenggaraan PON XXI. Pemerintah daerah dan pusat bekerja sama dengan swasta dalam penyediaan infrastruktur ini, memastikan bahwa semua kebutuhan logistik dan operasional terpenuhi.

Komitmen pemerintah dalam memastikan kelancaran PON XXI juga tercermin dalam koordinasi yang intensif antar berbagai lembaga. Kementerian Pemuda dan Olahraga, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, serta pemerintah daerah Aceh dan Sumatera Utara bekerja secara sinergis untuk menyiapkan segala aspek teknis dan non-teknis.

Rapat koordinasi rutin dilakukan untuk memantau perkembangan persiapan dan mengidentifikasi kendala yang mungkin timbul. Melalui kerjasama lintas sektoral ini, pemerintah memastikan setiap detail persiapan terpantau dengan baik.

Komitmen kuat pemerintah dalam memastikan PON XXI di Aceh dan Sumatera Utara berjalan dengan baik tidak hanya tercermin melalui langkah-langkah persiapan yang matang, tetapi juga dalam kerja sama dan koordinasi yang solid di semua tingkat.

Pembangunan infrastruktur, pengamanan ketat, pemanfaatan teknologi, hingga partisipasi aktif masyarakat, semuanya menunjukkan kesiapan sangat maksimal. Melalui upaya yang terarah dan terorganisir, diharapkan PON XXI dapat menjadi ajang yang tidak hanya sukses secara penyelenggaraan, tetapi juga memperkuat semangat persatuan dan kebanggaan nasional.

Kepastian bahwa pelaksanaan PON XXI di Aceh dan Sumatera Utara telah menjadi komitmen kuat pemerintah untuk terus berupaya mewujudkan dan melaksanakan perhelatan itu agar berjalan dengan baik dan sukses.

*) Mahasiswa Fakultas Ilmu Budaya Universitas Sumatera Utara

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Kunjungan Kerja Presiden Prabowo ke Luar Negeri Bangkitkan Rasa Kebanggaan Masyarakat

Jakarta - Kunjungan Presiden RI Prabowo Subianto ke luar negeri seperti mengunjungi China dan Amerika Serikat, mendapat respon positif...
- Advertisement -

Baca berita yang ini