Hore, Studi Tunjukkan Virus Corona Sudah Melemah

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Virus corona yang menyebarkan Covid19 dinilai sudah semamin melemah, tidak sekuat ketika di Wuhan.

Seorang dokter di Italia, Profesor Matteo Bassetti meyakini hal tersebut karena kini banyak pasien yang bisa selamat dari kematian.

Kepala Klinik Penyakit Menular Rumah Sakit Policlinco San Martino, Minggu 21 Juni 2020, ciri melemahnya virus itu ditandai dengan banyak lansia yang sembuh dari infeksi tersebut.

Padahal di awal penyebarannya di Italia para lansia sudah dipastikan meninggal dunia jika terinfeksi virus tersebut. Sekarang sebaliknya pasien berusia 80 – 90 tahun bisa duduk dan bernapas tanpa menggunakan ventilator.

Saat masih ganas terinfeksi virus akan membuat para lansia meninggal dunia.

Ia mengungkapkan, ketika pandemi itu menyerang Negeri Pizza itu pada Maret, virus tersebut sangat sulit ditangani tim medis.

Ada pasien yang sampai membutuhkan bantuan ventilator untuk bernapas, dan ada juga yang mulai menampakkan gejala pneumonia.

Namun menurut Profesor Bassetti, dalam empat pekan terakhir penyakit dengan nama resmi Covid19 tersebut “berubah sepenuhnya”.

Dia memberi beberapa dugaan mengapa virus corona itu bisa berubah. Salah satunya adalah patogen itu bermutasi lebih lemah karena menyebar ke seluruh dunia

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Jelang Hari Buruh Sedunia, Polda DIY Serahkan Bantuan Sembako

Mata Indonesia, Yogyakarta – Memperingati Hari Buruh Sedunia, Kapolda DIY Irjen Pol Suwondo Nainggolan, S.I.K., M.H., menyerahkan bantuan sembako kepada Koperasi Konsumen Persatuan Buruh DIY di Gedung Pertemuan Bumi Putera Yogyakarta, Pakualaman, Kota Yogyakarta, Selasa (30/4/2024).
- Advertisement -

Baca berita yang ini