MATA INDONESIA, ACEH – Penerapan new normal yang digalakkan Presiden Joko Widodo mendapat dukungan besar dari Ketua Raja-raja Aceh yang juga Ketua Forum Silaturahmi Keraton Nusantara (FSKN) Aceh, Teuku Raja Keumangan.
Ia meminta semua masyarakat di Aceh agar mematuhi imbauan pemerintah untuk penerapan normal baru atau new normal.
“Ini adalah sebuah terobosan terbaik agar kehidupan masyarakat di Tanah Air segera normal, ini harus didukung penuh oleh semua pihak, termasuk di Aceh,” kata Teuku Raja Keumangan, di Meulaboh, Minggu 8 Juni 2020.
Ia berharap, dengan penerapan normal baru ini, kehidupan masyarakat dapat membaik dan tertata seperti sedia kala, sebelum pandemi Covid-19 menyerang.
Teuku Raja Keumangan juga memuji keberhasilan Aceh mencegah penularan Covid-19 menyebar. Menurutnya, peran komponen masyarakat telah berperan besar membuat Aceh minim kasus corona.
“Meski saat ini Aceh dinyatakan oleh pemerintah berada dalam zona hijau sebaran virus corona, hal ini harus tetap dipertahankan dengan mengikuti protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah,” ujarnya.
“Dengan tetap selalu memohon kepada Allah SWT agar musibah ini cepat berlalu” katanya menambahkan.