Breaking News: Ibunda Presiden Joko Widodo Meninggal Dunia

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Ibunda Presiden Joko Widodo, Sujiatmi Notomiharjo meninggal dunia di Solo, Jawa Tengah pada Rabu 25 Maret 2020 sore ini sekitar pukul 16.45 WIB.

Kabar duka ini telah dikonfirmasi Sekretaris Kabinet Pramono Anung.

Ibunda Presiden Jokowi mengembuskan napas terakhir di RS DKT Solo, Jl. Slamet Riyadi nmor 32, Purwosari, Laweyan, dalam usia 77 tahun.

Kabarnya, Presiden Jokowi tengah menuju rumah sakit tersebut. Sementara Wali Kota Solo, FX Hadi Rudyatmo, telah tiba di RS DKT Solo.

“Berita Duka. Innalillahi wa innaillaihi rojiun. Eyang Notomiharjo, Ibunda Bapak Presiden wafat di Solo pkl 16.45 tadi. Mohon doanya semoga almarhumah husnul khotimah,” tulis informasi yang diterima Minews.id.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Perjuangkan Kesejahteraan Buruh dan Petani, Dani Eko Wiyono Siap Maju Calon Bupati Sleman Melalui Jalur Independen

Mata Indonesia, Sleman - Alumni aktivis 98 sekaligus aktivis yang selalu menyuarakan aspirasi buruh/pekerja Daerah Istimewa Yogyakarta, Dani Eko Wiyono ST. MT ini bertekad maju bakal calon bupati Sleman dalam Pilkada Sleman nanti. Dani menilai, hingga saat ini, mayoritas kehidupan buruh masih sangat jauh dari kata sejahtera. Buruh masih dianggap hanya sebagai tulang punggung ekonomi bangsa tanpa diperjuangkan nasib hidupnya.
- Advertisement -

Baca berita yang ini