Update Data Corona Global per 23 Maret: 99 Ribu Orang Sembuh

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Hingga Senin 23 Maret 2020, berdasarkan data terbaru dari Worldmeters, sudah 192 negara di dunia terjangkit corona atau Covid-19, dengan jumlah korban positif mencapai 342.407 kasus.

Sementara jumlah korban positif yang dinyatakan sembuh dari virus mematikan tersebut mencapai 99.041 orang. Lalu, jumlah kematian mencapai 14.753 orang.

Lonjakan kasus positif corona terbanyak ada di Amerika Serikat dengan 8.178 kasus positif baru, disusul Italia dengan tambahan 5.560 kasus.

Lalu Spanyol bertambah 4.413 kasus positif baru, Jerman dengan 3.117 kasus Perancis dengan 1.559 kasus baru, dan Iran dengan 1.028 kasus positif baru.

Sementara di Indonesia, jumlah korban positif corona sudah mencapai 579 kasus. Terjadi penambahan 65 kasus baru dari hari sebelumnya.

Kemudian, total orang yang sembuh dari Covid-19 di Indonesia mencapai 30 orang. Sementara korban meninggal dunia berada di angka 40 orang.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Sambut Pilkada 2024, PDIP Kulon Progo Jaring Empat Nama Kadernya Maju Bacalon Bupati

Mata Indonesia, Kulon Progo - Dewan Pimpinan Cabang PDI Perjuangan Kabupaten Kulon Progo sedang melakukan penjaringan bakal calon bupati dan wakil bupati untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. Ketua DPC PDI Perjuangan Kulon Progo, Fajar Gegana, menyatakan bahwa penjaringan ini dilakukan melalui rapat kerja cabang yang diadakan serentak di 12 pengurus anak cabang (PAC). Salah satu agenda utama adalah penjaringan dari tingkat bawah untuk bakal calon bupati dan wakil bupati.
- Advertisement -

Baca berita yang ini