4 Bintang K-Pop yang Ikut Terseret Kasus Seungri

Baca Juga

MINEWS, JAKARTA – Kasus prostitusi yang menjerat Seungri BIGBANG tengah menghebohkan K-Popers di seluruh dunia. Banyak yang tak menyangka, sosok Seungri yang dikenal charming tersebut bisa terlibat skandal semacam itu.

Pasca menyeruak ke publik, kabar skandal Seungri ikut menyeret beberapa nama pesohor industri hiburan Korea lain. Di antaranya 4 bintang K-Pop ini. Siapa saja mereka? Berikut ulasannya.

Kang Daniel

Nama Kang Daniel ikut disangkutpautkan dengan Seungri. Sebelumnya dirumorkan jika Kang Daniel “disokong” oleh seorang wanita kaya raya berusia 40 tahun asal Hong Kong yang berinvestasi di kelab malam milik Seungri, Burning Sun.

Namun dalam sebuah kesempatan, pengacara Kang Daniel pernah mengklarifikasi jika kliennya tidak pernah bertemu Seungri secara pribadi juga belum pernah mengunjungi Burning Sun.

Jung Joon Young

Dilansir Soompi, pada siaran 11 Maret dari 8 O’Clock News SBS, Jung Joon Young terungkap telah berbagi rekaman kamera tersembunyi ilegal di chatroom dengan sesama teman selebriti. Selama siaran, dilaporkan bahwa Jung Joon Young telah menjadi salah satu selebriti di ruang obrolan yang melibatkan Seungri dan penyanyi pria lainnya untuk berbagi rekaman kamera tersembunyi ilegal beberapa kali. Menurut laporan, SBS menemukan catatan dari percakapan seksual itu sejak akhir 2015 melalui file Excel yang dipulihkan.

Yong Junhyung Highlight

Episode 11 Maret dari “8 O’Clock News” SBS membahas chatroom yang melibatkan Seungri BIGBANG. Dilaporkan sebelumnya bahwa video kamera dan foto tersembunyi dibagikan di antara total delapan orang di chatroom, termasuk Seungri, dua penyanyi pria, CEO Yoo dari Yoori Holdings, kenalan Pak Kim, seorang karyawan agen hiburan, dan dua warga negara biasa.

SBS News melaporkan pada 11 Maret bahwa salah satu penyanyi adalah Jung Joon Young. Anggota chatroom lainnya diberi label ‘Singer Yong’. Ini bukan nama keluarga yang umum di Korea. Ada beberapa spekulasi di media Korea bahwa penyanyi itu adalah Yong Junhyung dari Highlight.

Lee Hong Ki FTISLAND

Seorang reporter dari SBS funE, Kang Kyung Yoon, mengatakan seorang penyanyi Lee ikut dalam ruang obrolan Seungri BIGBANG. Penyanyi Lee tersebut terlihat menanggapi saat Jung Joon Young mengirimkan rekaman kamera tersembunyi.

Sejumlah netizen kemudian mempertanyakan apakah Lee Hong Ki FTISLAND adalah penyanyi Lee. Namun, reporter Kang Kyung Yoon, yang mempublikasikan laporan awal mengenai ruang obrolan, mengklarifikasi pada 12 Maret lalu bahwa “Lee” yang dimaksud bukanlah Lee Hong Ki tetapi anggota dari kelompok yang berbeda.

Berita Terbaru

Siap Amankan Natal dan Tahun Baru, GP Ansor Gunungkidul Siagakan 300 Anggota.

Mata Indonesia, Gunungkidul - Ketua PC Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kab. Gunungkidul, Gus H. Luthfi Kharis Mahfudz menyampaikan, dalam menjaga Toleransi antar umat beragama dan keamanan wilayah. GP Ansor Gunungkidul Siagakan 300 Anggota untuk Pengamanan Nataru di Berbagai Wilayah di Kab. Gunungkidul.
- Advertisement -

Baca berita yang ini