MATA INDONESIA, JAKARTA – CEO Formula E, Jamie Reigle memuji Sirkuit Ancol yang akan digunakan pada balapan Formula E di Jakarta, 4 Juni 2022 mendatang.
Rigle mengatakan, Sirkuit Ancol menawarkan suasana yang baru bagi para pembalap Formula E.
“Tentu kami sangat antusias karena ini adalah sirkuit yang baru. Pembalap senang karena ada suasana baru,” ujarnya.
Reigle kagum ketika melihat desain trek dengan nama Jakarta International E-Prix Circuit itu. Dengan layout menyerupai bentuk kuda lumping, dia melihat ada banyak tikungan yang akan membuat trek bakal menguji kemampuan para pembalap.
Selain itu, sebanyak 18 tikungan akan membawa pembalap lebih sering menginjak rem. Hal tersebut akan berdampak positif karena mobil Formula E memiliki fitur Regenerative Brake yang berfungsi sebagai charger baterai yang berada di belakang supir.
“Desain sirkuit memiliki banyak tikungan, itu bagus untuk meng-charge mobil ketika menginjak rem. Saya optimistis dengan event ini,” katanya.
Keberadaan sirkuit yang berada di dekat Jakarta Internasional Stadium (JIS) menjadi nilai plus tersendiri.
“Lokasinya dekat dengan stadion dan itu sangat bagus untuk lingkungan olahraga,” ungkapnya.