MATA INDONESIA, YERUSSALEM – Iran merupakan ancaman terbesar, baik di kawasan maupun di dunia, setidaknya itulah penilaian Menteri Pertahanan Israel, Benny Gantz.
“Tidak mungkin untuk tetap netral sementara Iran maju dalam proyek nuklirnya,” tegas Gantz sembari menambahkan bahwa dunia harus mengakhiri Iran dan Hizbullah, melansir English al Arabiya.
Bukti telah menunjukkan bahwa pesawat tak berawak yang digunakan dalam serangan terhadap kapal tanker yang dikelola Israel di lepas pantai Oman dibuat di Iran. Demikian laporan dari para ahli Amerika Serikat yang dirilis oleh Komando Pusat AS.
Penyelidikan AS mendapati bahwa kapal tanker bernama Mercer Street itu menjadi target serangan dua drone pada 29 Juli 2021. Dua serangan drone yang dilaporkan gagal itu dilaporkan awak kapal via panggilan darurat.
Sementara serangan drone ketiga pada 30 Juli berhasil memicu kerusakan pada kapal tanker itu dan menewaskan dua awaknya. Penyelidikan menemukan bahwa drone ketiga dipasangi muatan peledak level militer, yang memicu sebuah lubang dengan diameter dua meter pada bagian akomodasi awak kapal.
“Penyelidik menemukan sisa-sisa kecil dari setidaknya satu pesawat tak berawak yang digunakan dalam serangan it dan menambahkan bahwa salah satu pesawat tak berawak itu dimuat dengan bahan peledak tingkat militer,” sambung laporan tersebut.