Kiper Legendaris Buffon Isyaratkan bakal Pensiun

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA-Penjaga gawang, Gianluigi Buffon memastikan dirinya hengkang dari Alllianz Stadium setelah kontraknya habis pada Juli 2021 nanti. Meski sudah mendapat sejumlah tawaran dari berbagai klub, kipper legendaris Juventus ini ingin mengambil waktu untuk menentukan masa depannya.

“Untuk masa depan saya, saya akan mengambil 20 hingga 25 hari untuk memutuskannya. Saya mendapatkan sejumlah tawaran,” ujar Buffon.

Tapi, dirinya hanya akan terus bermain jika masih memiliki antusiasme dalam bermain sepak bola. Jika tidak, kiper 43 tahun tersebut mengaku siap pensiun dari olahraga yang digelutinya sejak 1994.

“Saya ingin lihat apakah saya masih memiliki antusiasme, motivasi, dan hasrat untuk bekerja keras menjadi Buffon lagi. Jika tidak, saya akan berhenti bermain dengan cara yang damai,” ujarny

“Anda tak bisa berperang sendirian. Saya mencoba memberikan antusiasme bagi pemain lain, jika orang lain bisa membuat saya antusias maka saya menyambutnya dengan tangan terbuka,” katanya.

Buffon didatangkan Juve dari Parma pada 2001 lalu dan memecahkan rekor kiper termahal dunia sebelum dipecahkan Alisson Becker. Sejak saat itu, Buffon telah mencatatkan 684 penampilan bagi Bianconeri dengan 322 cleansheet.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

⁠Pemerintah Berhasil Wujudkan Perayaan Tahun Baru yang Aman dan Nyaman

JAKARTA — Pemerintah berhasil menciptakan perayaan Tahun Baru 2025 yang aman dan nyaman bagi masyarakat, dengan berbagai langkah koordinasi...
- Advertisement -

Baca berita yang ini