Thailand Open: Jonatan Christie Melenggang, Hafiz/Gloria Tumbang

Baca Juga

MATA INDONESIA, BANGKOK – Tunggal putra Jonatan Christie melangkah ke babak kedua Yonex Thailand Open 2021 Super 1000. Sayang, laju ganda campuran Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Wdijaja langsung terhenti.

Bertanding di Impact Arena, Selasa 12 Januari 2021, Jonatan melangkah ke babak kedua setelah mengalahkan pebulutangkis Singapura, Loh Kean Yeaw, melalui pertarungan tiga gim, 13-21, 21-10, dan 21-16.

Sempat kalah di gim pertama, Jonatan mampu bangkit di gim kedua. Masuk di gim penentuan, Jonatan makin percaya diri dan berhasil menang 21-16.

Di babak kedua, Jonatan akan menghadapi pemenang antara Parupalli Kashyap (India) dan Jason Anthony Ho-Shue (Kanada).

Sayang, Hafiz/Gloria sudah tumbang di babak pertama. Mereka dikalahkan pasangan asal India, Satwiksairaj Rankireddy/Ashwini Ponnappa, 11-21, 29-27, dan 16-21.

Saat berita ini diturunkan, dua wakil Indonesia sedang bertarung, yakni ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Adianto dan tunggal putri Gregoria Mariska.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Kendaraan Dinas dan Non Dinas Kodim 0732/ Sleman, di Razia Denpom IV/ Yogyakarta.

Mata Indonesia, Sleman - Ratusan kendaraan dinas non dinas, baik itu roda dua maupun roda empat yang dipakai oleh anggota Kodim 0732/ Kabupaten Sleman dicek kondisi fisik serta kelengkapan surat - suratnya oleh Denpom IV/2 Yogyakarta pada hari Senin." Operasi ini di lakukan di halaman Makodim 0732/ Sleman pada tanggal (1/5/2024).
- Advertisement -

Baca berita yang ini