1 Orang Tewas dalam Aksi Demonstrasi di Wilayah Utara Kurdi

Baca Juga

MATA INDONESIA, INTERNASIONAL – Aksi demonstrasi di wilayah Utara Kurdi, Irak berubah mencekam. Seorang pemuda ditembak mati dalam sebuah aksi demonstrasi menentang partai politik, demikian diungkapkan seorang petugas medis.

Demonstrasi terhadap pemerintah daerah Kurdi (KRG) dan partai-partai utama di kawasan itu telah pecah dalam beberapa hari terakhir, menyusul pemotongan gaji sektor publik dan gaji yang tertunda.

Para demonstran berkumpul di luar kantor pusat Partai Demokrat Kurdistan (KDP), yang merupakan pesaing dari Partai Persatuan Patriotik Kurdistan (PUK) dan partai-partai kecil di wilayah Sulaimaniyah. Aksi ini sudah berlangsung selama beberapa hari.

Pada Senin (7/12) sore waktu setempat, pasukan keamanan menembakkan peluru secara langsung guna membubarkan para demonstran yang mulai mendekati gedung.

“Seorang pria berusia 26 tahun ditembak di dada dan meninggal dunia. Sementara dua demonstran lainnya mengalami luka-luka,” kata sumber rumah sakit di kota Chamchamal kepada AFP, melansir English al Arabiya, Selasa, 8 Desember 2020.

Bukan hanya di kota Chamchamal, aksi demonstrasi juga berlangsung di luar kantor pusat partai-partai lain di kota Sayedsadeq. Usai mendapat tekanan dari aparat kepolisian, pada demonstran menyebar dan membakar kantor partai, markas besar polisi, kantor pemerintah, serta rumah pejabat setempat yang tak luput dari amukan demonstran.

Sebuah sumber keamanan mengatakan bahwa puluhan demonstran ditahan di seluruh provinsi selama hampir sepekan.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Semua Pihak Berperan Jaga Kondusivitas Pasca Pilkada

Yogyakarta - Pelaksanaan Pilkada serentak 2024 telah usai. Namun, tantangan menjaga stabilitas nasional baru saja dimulai. Berbagai pihak menyerukan...
- Advertisement -

Baca berita yang ini