Siap Amankan Natal dan Tahun Baru, GP Ansor Gunungkidul Siagakan 300 Anggota.

Baca Juga

Mata Indonesia, Gunungkidul – Ketua PC Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kab. Gunungkidul, Gus H. Luthfi Kharis Mahfudz menyampaikan, dalam menjaga Toleransi antar umat beragama dan keamanan wilayah. GP Ansor Gunungkidul Siagakan 300 Anggota untuk Pengamanan Nataru di Berbagai Wilayah di Kab. Gunungkidul.

“Meski belum adanya permintaan terkait perkuatan Pengamanan Nataru yang ditujukan Kepada GP Ansor sampai dengan saat ini, namun kami sudah menyiagakan kurang lebih 300 anggota, jika sewaktu-waktu dibutuhkan,” ujar Ketua PC GP Ansor Kab. Gunungkidul saat dihubungi melalui telefon. Selasa (25/12/2024)

300 Anggota GP Ansor Kab. Gunungkidul sudah kami siagakan semenjak gelar pasukan kemarin di alun-alun Pemda Wonosari, ungkapnya.

Gus H. Luthfi menambahkan, pengamanan ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan setiap tahun sebagai bentuk komitmen dalam menjaga kerukunan antarumat dan toleransi beragama di Tanah Air.

“Toleransi antar umat beragama perlu selalu dijaga, dengan tidak membedakan Suku, Ras, dan Agama, demi menciptakan hubungan masyarakat yang aman dan damai, khususnya pada perayaan Natal di Kab. Gunungkidul,” Imbuhnya.

Terakhir Gus H. Luthfi menyampaikan pihaknya siap untuk turut membantu kepolisian , TNI dan Dinas terkait untuk mengamankan Perayaan Malam Tahun Baru 2025 di Kab. Gunungkidul.

“Pada perayaan malam pergantian tahun, seperti tahun sebelumnya kami siap bersinergi dengan Kepolisian, TNI dan Stakeholder lainnya, dengan fokus pada titik-titik rawan kecelakaan, tempat keramaian maupun rawan bencana,” tutupnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Natal Berjalan Aman dan Damai, Masyarakat Rayakan dengan Sukacita

JAKARTA — Perayaan Natal 2024 di Indonesia berjalan dengan lancar dan damai, mulai dari malam kudus hingga hari raya. Masyarakat...
- Advertisement -

Baca berita yang ini