33 Calon Penerbang TNI Jalani Tradisi Penyerahan Brevet sebelum Wingday

Baca Juga

Mata Indonesia, Yogyakarta – Sebanyak 33 Siswa Sekolah Penerbang A-100/ PSDP Penerbang TNI A-33 melaksanakan tradisi penyerahan brevet penerbang di Base Ops Lanud Adisutjipto Yogyakarta, Kamis (3/8/2023).

Kegiatan ini merupakan rangkaian acara Penutupan Pendidikan (Tupdik) dan Wing Day Sekbang A-100, yang rencananya akan dilaksanakan beberapa hari mendatang.

Tradisi penyerahan brevet penerbang diawali di Ksatrian Wirambara, kemudian ziarah Monumen TNI AU di Ngoto Banguntapan Bantul, dilanjutkan berlari dari Tugu Yogyakarta, menuju Lanud Adisutjipto dan diakhiri dengan upacara penyerahan brevet penerbang di Apron Base Lanud Adisutjipto.

Danlanud Adisutjipto Marsma TNI Dedy Susanto, S.E., dalam sambutannya mengatakan kegiatan tradisi yang dilaksanakan merupakan bentuk penghormatan dan kebanggan terhadap almamater, serta merupakan momentum yang bersejarah bagi calon penerbang.

“Tradisi ini tujuannya mengantarkan para calon Penerbang ke depan pintu gerbang awal pengabdian sesungguhnya”, terangnya.

Para Calon Penerbang ini juga diharapkan dapat meningkatkan kemampuan literasi serta tanamkan prinsip untuk belajar sepanjang hayat demikian pesan Danlanud dalam sambutannya

Seusai upacara dilanjutkan dengan acara tambahan berupa tradisi mandi suci penyiraman air kembang dan pemberian santiaji dari seluruh pejabat dan instruktur yang hadir kepada para siswa calon penerbang yang bermakna kesiapan dan kesucian jiwa dan raga, dalam mengawali pengabdian kepada bangsa dan negara.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

MK Hapus Presidential Threshold 20%, DEMA UIN Sunan Kalijaga: Hak Politik danKedaulatan Rakyat Telah Kembali

Mata Indonesia, Yogyakarta - Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA) UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta merespon langkah Mahkamah Konstitusi yang telah mengabulkan gugatan yang diajukan oleh Enika Maya Oktavia, Enika Maya Oktavia, Faisal Nasirul Haq, dan Tsalis Khoriul Fatna. Mereka seluruhnya adalah mahasiswa sekaligus anggota Komunitas Pemerhati Konstitusi (KPK) Fakultas Syariah dan Hukum, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.
- Advertisement -

Baca berita yang ini